Pada tanggal 21 Desember, diadakan acara pemberian bunga mawar merah kepada seluruh staf dosen, staf pegawai, ibu – ibu DIV, perwakilan mahasiswa angkatan XIII, XIV, XV , ibu cleaning service dan ibu pegawai kantin dari mahasiswa DIII XV sebagai panitia acara ini. Pemberian bunga ini bertujuan sebagai simbol kasih sayang dan penghargaan kepada seluruh wanita dalam rangka perayaan hari Ibu.Pada tanggal 22 Desember tepat perayaan hari Ibu, para dosen PA ( Pembimbing Akademik) mendapatkan kejutan hadiah dari masing – masing mahasiswa PA. Kejutan yang diberikan beragam tergantung dari masing – masing mahasiswa. Pemberian kejutan ini juga telah dilakukan sejak dulu setiap perayaan hari Ibu sebagai simbol kasih sayang dari mahasiswa kepada dosen dan rasa terimakasih karena telah membimbing dan mendidik seluruh mahasiswa dari dulu hingga sekarang.
Padatnya jadwal pembelajaran menyebabkan perayaan hari Natal dan Tahun Baru 2013 dirayakan pada tanggal 3 Januari 2013 di kampus Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Denpasar. Sehari sebelum acara puncak, panitia acara ini mempersiapkan seluruh persiapan yang dibutuhkan keseokan harinya. Persiapan tersebut dimulai dari persiapan tata panggung, dekorasi, sound, pencahayaan hingga persiapan acara hiburan. Setelah itu panitia juga mengadakan gladi untuk seluruh pengsisi acara demi kelancaran acara keesokan harinya.
Keesokan harinya, 3 Januari 2013 tepat pukul 13.00 WITA acara puncak pun dimulai. Acara ini dihadiri oleh seluruh dosen, staf pegawai dan mahasiswa DIII angkatan XIII, XIV dan XV serta mahasiswa DIV yang dimulai dari pukul 13.00 sampai pukul 17.00 WITA. Acara ini diawali dari doa, sambutan – sambutan hingga acara hiburan yang diisi oleh mahasiswa DIII angkatan XV dan acara spontanitas dari angkatan XIII dan XIV. Pada acara hiburan, mahasiswa angkatan XV mengisi acara dengan mempersembahkan dance modern dan beberapa buah lagu dan mahasiswa angkatan XIII dan XIV juga ikut memeriahkan acara dengan menyumbangkan beberapa buah lagu yang menghibur penonton. Di akhir acara, dalam merayakan hari Natal seluruh mahasiswa DIII mulai dari angkatan XIII, XIV hingga angkatan XV saling menukar hadiah yang telah dipersiapkan oleh masing – masing mahasiswa sebelumnya dan telah diberikan penomoran pada hadiah tersebut sebelumnya oleh panitia. Sehingga dalam pengambilan hadiah, setiap mahasiswa mengambil nomor undian dan harus mengambil hadiah sesuai dengan nomor yang telah didapatkan. Pengambilan nomor undian ini dimulai dari mahasiswa yang lebih besar tingkatnya yaitu angkatan XIII kemudian diikuti oleh mahasiswa angkatan XIV kemudian mahasiswa angkatan XV. Acara tukar – menukar hadiah ini bertujuan untuk meningkatkan rasa kekeluargaan antar mahasiswa Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Denpasar.
0 komentar:
Posting Komentar